Tak banyak yang tahu kalau daftar beasiswa bisa pakai TOEFL ITP. Apalagi kalau dibandingkan dengan tes bahasa inggris yang lain, seperti TOEFL IBT, PTE Academic, hingga IELTS, harga TOEFL ITP jauh murah dan mudah. Bahkan, jenis tes bahasa Inggris ini juga dapat kamu lakukan secara online.
Bagi yang belum tahu, TOEFL ITP (Test of English as a Foreign Language Institutional Testing Program) adalah tes untuk mengukur kemampuan bahasa Inggris seseorang, khususnya dalam hal mendengarkan, membaca, dan menulis dalam bahasa Inggris akademik.
Sertifikat TOEFL ITP (Institutional Testing Program) bisa digunakan untuk mendaftar kerja maupun beasiswa dalam negeri dan luar negeri. Lantas, di mana saja kita bisa daftar TOEFL ITP untuk beasiswa? Simak penjelasan selengkapnya di artikel ini, ya!
Daftar Beasiswa Pakai TOEFL ITP
Selain kemampuan akademik, beberapa lembaga beasiswa dalam dan luar negeri juga mensyaratkan bukti kemahiran bahasa Inggris. Beberapa tes yang diakui secara internasional adalah IELTS, TOEFL iBT, dan TOEFL ITP. Di antara ketiganya, TOEFL ITP lebih disukai pemburu beasiswa lantaran menawarkan biaya pendaftaran yang lebih ekonomis. Kurang lebih harganya Rp650.000 saja.
Untuk memudahkan kamu daftar beasiswa pakai TOEFL ITP, berikut jenis lembaga yang bisa kamu daftar.
1. LPDP
Salah satu beasiswa yang pakai TOEFL ITP adalah LPDP. Sebagai beasiswa yang cukup bergengsi di Indonesia, kamu bisa mendaftar program magister dalam negeri dengan beasiswa TOEFL ITP. Untuk program magister dalam negeri, skor minimal yang harus kamu dapatkan adalah 500, sedangkan skor untuk doktor dalam negeri adalah 530.
Sementara, untuk program studi di luar negeri, Anda diharuskan melampirkan sertifikat tes kemampuan bahasa Inggris seperti TOEFL iBT, PTE Academic, atau IELTS. Informasi lebih lanjut mengenai persyaratan ini dapat kamu simak di situs resmi LPDP: https://lpdp.kemenkeu.go.id/en/beasiswa/umum/beasiswa-reguler-2024/.
Baca juga: Siap Mendaftar Beasiswa LPDP Tahun 2025? Catat Syarat TOEFL ini!
2. Malaysia International Scholarship (MIS)
Jenis beasiswa yang bisa pakai TOEFL ITP berikutnya adalah Malaysia International Scholarship (MIS). Beasiswa ini menawarkan kesempatan emas bagi para calon mahasiswa pascasarjana untuk melanjutkan studi di berbagai universitas terkemuka di Malaysia, lo!
Keuntungan beasiswa MIS apa saja sih? Dengan dukungan penuh dari pemerintah Malaysia, penerima beasiswa akan mendapatkan tunjangan hidup sebesar RM 1,500.00 per bulan. Program studi yang ditawarkan meliputi Teknik, Keuangan dan Ekonomi, serta Bisnis. Persyaratan minimum yang harus dipenuhi adalah skor TOEFL ITP 550.
Informasi lebih lanjut mengenai pendaftaran dan persyaratan dapat diakses melalui laman resmi MIS: https://biasiswa.mohe.gov.my/INTER/index.php.
3. Australia Awards Scholarship (AAS)
Tak kalah bergengsi, kamu bisa juga bisa pakai TOEFL ITP untuk daftar beasiswa Australia Awards Scholarship (AAS). FYI, beasiswa AAS adalah program unggulan yang diselenggarakan oleh Pemerintah Australia. Beasiswa ini ditujukan bagi individu-individu berprestasi yang ingin melanjutkan studi pascasarjana di berbagai universitas terkemuka di Australia.
Salah satu persyaratan utama untuk mendaftar AAS adalah memiliki kemampuan bahasa Inggris yang memadai. Calon penerima beasiswa diharuskan melampirkan sertifikat TOEFL ITP dengan skor minimal 525 atau skor setara dari tes IELTS atau TOEFL iBT.
Kalau tertarik mendaftar, kamu bisa mengajukan permohonan beasiswa AAS di situs resmi Australia Awards Indonesia ini. Semua persayaratan dan alur pendaftaran dapat kamu temukan di situs tersebut, ya!
4. Beasiswa AMINEF UGRAD
Ada tidak sih yang mau daftar pertukaran pelajar di Amerika selama satu tahun? Minjaw sarankan, kamu bisa daftar beasiswa AMINEF pakai TOEFL ITP. Apabila mendapatkan beasiswa ini kamu bakal mendapatkan nirgelar selama satu semester di perguruan tinggi Amerika Serikat.
Sekedar informasi, Beasiswa AMINEF memang sengaja dirancang untuk memperkaya pengalaman akademik dan memperluas jaringan internasional bagi mahasiswa. Apabila berminat, kamu bisa melampirkan bukti skor TOEFL ITP minimal 500. Selain itu, calon peserta juga diharuskan melampirkan dua surat rekomendasi dari dosen atau pembimbing akademik.
Informasi lebih lanjut mengenai persyaratan dan prosedur pendaftaran dapat diakses melalui situs resmi AMINEF di sini ya!
Baca juga: Bagaimana Cara Daftar TOEFL ITP® di Jawara Inggris?
5. Korea International Cooperation Agency (KOICA)
Beasiswa Korea International Cooperation Agency (KOICA) adalah program beasiswa yang diselenggarakan oleh pemerintah Korea Selatan. Beasiswa ini sengaja untuk mendukung pengembangan sumber daya manusia di negara-negara berkembang, termasuk Indonesia.
Bagi yang berminat, kamu bisa mendaftar studi S2 atau S3 di berbagai universitas terkemuka di Korea Selatan. Namun, kamu harus memenuhi persyaratan yang cukup ketat, termasuk skor TOEFL ITP minimal 550 atau IELTS 6.0. Selain itu, calon peserta juga diharapkan memiliki motivasi yang kuat untuk berkontribusi dalam pembangunan negaranya setelah menyelesaikan studi.
Kalau kamu tertarik, Informasi lebih lanjut mengenai persyaratan dan prosedur pendaftaran bisa diakses melalui situs resmi KOICA!
Daftar TOEFL ITP di Jawara Inggris
Mulai sekarang tak perlu bingung lagi jenis beasiswa yang bisa kita daftar pakai TOEFL ITP. Mau kuliah di dalam atau luar negeri, sekarang kamu bisa mulai langkahmu dengan persiapan TOEFL ITP. Oiya, sebagai mitra resmi One Stop Education, sertifikat TOEFL kami sudah pasti tersertifikasi oleh ETS, sehingga bisa digunakan untuk daftar beasiswa.
Tak hanya tes TOEFL ITP saja, Jawara Inggris juga menyediakan bimbingan TOEFL ITP yang dibimbing langsung oleh tentor profesional dan berpengalaman di bidangnya. Kamu bisa mengambil tes one day meeting hingga 30 meeting. Pokoknya, tinggal sesuaikan saja kapan hari senggangmu. Langsung saja temukan kelas TOEFL kamu di sini!